Akun Whatsapp Mengatasnamakan Admin Shopee Bagi-Bagi Giveaway

Berdasarkan hasil penelusuran, adanya postingan yang berisi klaim bahwa ada pemenang hadiah kuis Shopee sebesar Rp50 juta dengan cara menghubungi chat Whatsapp admin 085267413153 merupakan konten yang dimanipulasi.

Faktanya, Shopee tidak mengumumkan pembagian hadiah via akun pribadi. Selain itu nomor yang tercantum di sumber klaim bukanlah nomor resmi Shopee, tanda akun resmi WhatsApp Shopee adalah memiliki centang hijau, merupakan akun bisnis resmi dan memiliki nama akun Shopee Security dan Shopee.

Dikutip dari lama Pusat Bantuan Shopee, Shopee tidak akan pernah meminta data pribadi, kata sandi, dan PIN Anda melalui platform yang tidak resmi. Shopee hanya akan menghubungi Anda melalui akun resmi, seperti aplikasi Shopee, akun media sosial yang terverifikasi, atau alamat email yang berakhir dengan @shopee.com. Selain itu, WhatsApp tidak digunakan sebagai saluran Customer Service Shopee. Apabila Anda memiliki kendala atau pertanyaan, silakan hubungi Customer Service Shopee.

*sumber : turnbackhoax.id


Counter Link : https://turnbackhoax.id/2024/02/17/salah-hadiah-50-juta-dari-kuis-shope-chat-whasap-admin-nya-0852-6741-3153/

Dilakukan klarifikasi pada tanggal : 17 Feb 2024 dalam kategori : MANIPULATED CONTENT